Bisnis Rongsok – Bisnis “Kotor” yang Menggiurkan

Mendengar kata rongsokan maka yang terbayang adalah barang kotor, gak terpakai yang tidak bernilai, berkarat, dan hal-hal kotor lainnya. Itulah sebabnya judul diatas menggunakan kata kotor.Kotor disini maksudnya dalam arti yang sebenarnya bukan konotasi negative.

Bisnis barang rongsok
Pengepul barang rongsok
Back to topic barang rongsok yang dimata kita tidak bernilai, ternyata bisa menghasilkan rupiah dalam jumlah yang luarbiasa jika berada ditangan yang mengerti tentang bisnis rongsok. Bisnis rongsok sebenarnya adalah bisnis dengan modal kecil dan menghasilkan keuntungan yang berlipat.

Bagaimana bisnis rongsok bisa begitu menguntungkan? Simak uraian dibawah ini:

Awalnya dari Pemulung
Walaupun tidak semuanya berasal dari pemulung tapi hampir sebagian besar barang rongsok ini berasal dari pemulung. Para pemulung ini lah yang keliling kampong dan mengumpulkan barang-barang rongsok yang bisa dijual. Barang rongsok ini bisaanya berupa:
  • Besi
  • Plastik
  • Alumunium
  • Dll
Barang-barang bekas atau rongsok ini akan di jual atau di setorkan ke pengepul. Harganya bervariasi, contohnya untuk alumunium bisaanya dibayar pengepul dengan harga 5000 rupiah per kg nya. Berbeda lagi jika pemulungnya merupakan orang berpengalaman, harganya mungkin bisa mencapai 8000 per kg nya.

Pengepul barang rongsok
Orang yang menjadi pengepul atau Bandar ini haruslah merupakan orang berpengalaman yang tahu tentang jenis rongsok yang menguntungkan, punya modal, dan paham betul dengan alur distribusinya. Dari sinilah bisaanya harga dari barang rongsok berubah nilai ekonominya dan menghasilkan keuntungan berkali-kali lipat dari harga modal.

Agen Besar
Agen besar ini merupakan kepanjangan tangan dari perusahaan-perusahaan. Mereka memiliki link ke berbagai industry besar. Jadi tidak heran kalo volume barang dan besarnya keuntungan agen besar ini sudah tidak kecil lagi. Para agen besar rongsok merupakan orang berpengalaman dengan relasi yang kuat dan modal besar. Omzet dari agen besar ini bisa mencapai miliaran rupiah.

Banyak orang yang mendadak kaya raya dengan menggeluti bisnis rongsok ini. Untuk mulai terjun ke bisnis ini tidak diperlukan modal besar, hanya saja diperlukan pengetahuan yang luas serta harus mengetahui secara pasti alur distribusinya. Banyak kisah orang-orang yang menggeluti bisnis rongsok dan berakhir dengan kesuksesan.

Jadi, Berminat menggeluti bisnis rongsok?  
Advertisement
Artikel Menarik Lainnya
Blog ini. Diberdayakan oleh Blogger.
Copyright © 2012-2099 Bisnis Review Indonesia - Dami Tripel Template Level 2 by Ardi Bloggerstranger. All rights reserved.
Valid HTML5 by Ardi Bloggerstranger